Cara + Solusi Mengatasi Thumbsuck.exe

Sedikit pencerahan bagi para pemilik data penting di Flashdish, oke deh langsung saja deh,,, gini kl yang namanya Thumbsuck.exe itu merupakan semacam malware yang dirancang untuk mencuri data dari removable media. Permisalan, suatu ketika anda mencolokkan flashdisk anda ke komputer warnet, dan kebetulan komputer itu di pasang thumbsuck.exe oleh seseorang, maka semua data di flaskdisk anda akan disedot / kopy ke folder tertentu dalam komputer tanpa sepengetahuan anda, dan biasanya folder tersebut disembunyikan dengan attribut hidden/system oleh pemasang. Bisa anda bayangkan jika yang disedot file-file penting anda : password, catatan pribadi, foto pribadi dll.

Untuk mengamankan data penting anda yang ada di Flashdish, jika menggunakan komputer umum biasakan deh direstart dulu sebelum digunakan, karena thumbsuck.exe akan berfungsi setelah diklik 2 kali oleh pemasangnya dan hilang saat direstart.
Jika thumbsuck tidak dirancang autorun on start up.

ini Solusinya :
  • Pastikan restart dulu komputer sebelum anda gunakan, jika anda menggunakan share komputer.
  • Warnet sebaikanya memprotect semua drive (terutama drive C) dengan Deepfrezee.
  • Sebaiknya jangan anda simpan data-data penting / pribadi / berbahaya dalam flashdisk.
  • Thumsuck.exe telah di kenali smadav / avira sebagai worm, silahkan download smadav disini dan untuk aviranya Disini Sebagai bukti, download juga thumbsuck.exe disini dan silahkan scan dengan Antivirus yang udah didonload diatas,
  • Simpan installer smadav / avira pada flash disk, kemudian jalankan antivirusnya terus  scan jika anda menggunakan share komputer. Jika komputer terpasang thumbsuck.exe, akan ada 2 pemberitahuan, yaitu worm dan letak folder yang dipasang thumbsuck.exe


    Semoga bermanfaat deh buat kalain semuanya,,,

0 { ADD KOMENTAR }:

Search